top of page
SATS Bab 13:: Text

Bab: 13 Meski Kalian Semua Tidak Malu, Aku Yang Malu!

Persentase plagiarisme: 0. 3%
Ini tidak bisa lebih valid lagi.
"Lu Zhou, izinkan aku bertanya sesuatu dan jawablah dengan jujur. Apa kau benar-benar menulis tesis ini sendiri?"
Profesor Tang Zhiwei menatap Lu Zhou. Melalui kacamata tebal, retinanya berbinar penuh takjub.
Ada jejak kegembiraan disana.
Hanya saja, ia masih belum bisa percaya. Ia tidak bisa percaya bahwa teorema pembuktian matematika ada dalam tesis yang ditulis oleh seorang mahasiswa S1.
Lu Zhou tidak menghindari tatapan penuh pertanyaan itu. Sebagai gantinya, ia tertawa dan dengan nada rendah hati, ia berkata, "Itu semua berkat ajaran Profesor Tang."
Meski itu karena aku menukar poin umum, seharusnya itu tetap dihitung sebagai pekerjaanku sendiri, kan?
Ia tidak malu mengatakan itu adalah pekerjaannya sendiri!
Tang Zhiwei memalingkan muka dari Lu Zhou, lalu melihat tesis itu untuk waktu yang sangat lama.
Karena Lu Zhou tidak sibuk, ia hanya berdiri di sebelahnya dan menunggu.
Langit berangsur-angsur berubah makin gelap dan makin gelap, dan jam dinding perlahan berubah menjadi pukul enam. Profesor Tang akhirnya membaca bagian terakhir dari tesis ini dan menghela nafas panjang.
"Argumen dalam tesis ini cukup bagus. Orang bahkan dapat mengatakan bahwa itu sangat bagus. Tetapi satu kritik yang dariku adalah bahwa format tesis masih memiliki beberapa masalah. Detail seperti kosa kata dan kutipan sedikit tidak pantas. Tapi, itu semua adalah masalah kecil. Mampu menulis tesis jenis ini sebagai siswa tahun pertama berarti kau punya potensi besar! "
Profesor Tang melepas kacamatanya dan meletakkannya di atas meja. Ia memandang Lu Zhou, tertawa dan berkata, "Tinggalkan tesis ini di sini. Aku akan membantu mu mengeditnya sedikit."
Lu Zhou penuh sukacita dan dengan cepat menjawab, "Terima kasih, profesor!"
Jika ia mencoba menemukan layanan pengeditan profesional, itu akan sangat mahal. Plus, mereka mungkin bahkan tidak mengeditnya dengan baik. Jika kau menemukan perusahaan yang payah dan membuat tesis mu tidak lulus, yang mereka lakukan hanyalah memberi tahu mu bahwa tesis mu adalah sampah.
"Aku sudah menghabiskan banyak waktumu. Kau bisa pulang sekarang. Ingat untuk datang menemuiku dua hari lagi, atau aku bisa memanggilmu ... Tinggalkan nomor teleponmu di sini. Aku tidak mau repot-repot melihat-lihat daftar siswa." Kata Profesor Tang sambil menunjuk ke kertas A4 dan memberi Lu Zhou pena.
Jelas, Lu Zhou penuh suka cita dan ia dengan cepat menuliskan nomor teleponnya.
"Oh ya, Zhou, ijinkan aku bertanya. Sudahkah kau memikirkan jurnal mana yang ingin kau kirimkan?"
Dengan senyum yang dipaksakan, Lu Zhou berkata, "Saya telah mencari-cari online. AMC tampaknya punya faktor pengaruh cukup tinggi. Juga, proses peninjauan mereka cukup cepat, jadi saya berencana untuk ..."
"Jangan konyol!" bisik Profesor Tang. Ia menambahkan, "Apa gunanya mengirimkannya ke sana? Terima kasih Dewa aku sudah bertanya, kalau tidak akan terlambat! Tahukah kau bahwa tesis yang diajukan kepada AMC bahkan tidak diperhitungkan dalam penilaian mahasiswa PhD?"
Uh?
Ada hal seperti itu?
Namun, bahkan mengetahui tentang hal itu sekarang, Lu Zhou tidak terlalu peduli. Bagaimanapun, ia tidak punya rencana untuk mengambil gelar master apalagi gelar PhD. Ia hanya ingin proses peninjauan cepat sehingga ia bisa menyelesaikan misi.
Jika ia menyerahkannya pada jurnal yang ketat, bisa menunggu berbulan-bulan. Pada akhirnya, jika tesisnya ditolak, ia akan jadi gila.
"Situasi untuk jurnal matematika domestik tidak baik. Aku sarankan kau mencoba untuk mengajukan secara internasional. Untuk tesis mu, "Jurnal Logika Simbolik" atau "Jurnal Internasional Matematika Teoritis dan Terapan" cukup bagus. Yang pertama condong ke publikasi makalah matematika murni. Sedangkan yang satunya adalah untuk matematika terapan, analisis matematika, dan fisika. Di antara tiga bidang ini, aku sarankan kau putuskan sendiri. Juga, ingat satu hal. Jika kau berani menyerahkan tesis ini ke jurnal AMC, jangan pernah datang menemui ku lagi. "
Lu Zhou, "Aku ..." Ia ragu-ragu dan mengubah kalimatnya.
" Terima kasih, Profesor Tang, atas kata-kata bijakmu, aku ..."
Profesor Tang melambaikan tangannya dan bercanda, "Berhentilah mencium pantatku. Pergi sana!"
Lu Zhou pergi dan ia menutup pintu saat keluar.
Kantor tiba-tiba menjadi sunyi lagi. Mahasiswa S2 yang sedang menulis tesisnya menggeliat. Ia melihat topik tesis profesor dan bertanya dengan tenang, "Profesor, apakah itu mahasiswa S1 yang dulu?"
"Luar biasa bukan?" tertawa Profesor Tang. Ia berkata, "Biar kuberitahu. Tidak hanya dia S1, tapi juga mahasiswa tahun pertama!"
Mata mahasiswa S2 lain melebar dan ia mendorong proyeknya ke samping ketika ia bertanya dengan tidak percaya, "Tahun pertama ?! Dia sudah mulai memasukkan tesis ke SCI pada tahun pertama ?! Mengapa mahasiswa S1 begitu gila saat ini?"
"Ya, itu sebabnya kalian harus bekerja keras," kata Profesor Tang. Ketika ia melihat kedua mahasiswanya sendiri, ia berkata dengan serius, "Jangan dikalahkan oleh mahasiswa yang lebih muda. Bahkan jika kalian tidak malu, aku yang malu!"
...
Sementara Lu Zhou berkonsultasi dengan Profesor Tang Zhiwei, ujian "Aljabar Lanjutan 2" akhirnya selesai. Setelah menyerahkan tes mereka, kekacauan terjadi di luar ruang ujian.
"Sialaaan, waktunya terlalu singkat! Aku masih punya dua bagian penting yang belum aku jawab!"
"Terlalu sulit! Siapa yang menulis pertanyaan terakhir yang mustahil itu?"
"Pertanyaan seri Fourier? Aku bahkan tidak melihatnya. Aku hanya melewatinya!"
"Pertanyaan kedua hingga terakhir, tentang bidang konvergensi dan fungsi seri daya, dan meminta jumlah seri ..."
"Jangan tanya aku. Aku tidak tahu dan aku tidak mengerti. Aku hanya ingin diam ..."
"Kakak Tao, bagaimana kabarmu? Lulus?"
"Jangan bicara. Aku sedang menunggu ujian tambahan."
Tentu saja, mahasiswa bodoh masih minoritas. Banyak jenius tersedot ke dalam pola pikir mahssiswa bodoh ini setelah mendengar mereka mengeluh.
Sebagai contoh, Liu Rui memposting di feed berita teman-temannya tepat di luar ruang ujian.
[Matematika sangat sulit! Aku kacau. Aku tidak tahu apa-apa. Aku harus mengikuti ujian tambahan. T. T]
Sebenarnya, bukan saja ia selesai, tetapi ia juga memeriksa ulang semuanya.
Ia selesai mengetik dan mengklik posting.
Pada saat yang sama, Huang Guangming dan Shi Shang datang.
"Liu Rui, apa yang kau lakukan?"
"Aku sedang bermain dengan ponselku sambil menunggumu," kata Liu Rui. Ia mematikan ponselnya dan berpura-pura seolah tidak terjadi apa-apa saat ia berkata, "Ayo kita makan di kafetaria."
"Bagaimana dengan Zhou? Kulihat ia pergi setengah jam waktu ujian?" kata Shi Shang.
"Aku tidak tahu. Ayo tanya saat ia kembali," kata Liu Rui sambil menggelengkan kepalanya.
Huang Guangming terus bertanya, "Oh ya, kakak Rui, apa yang kau masukkan untuk pertanyaan pilihan ganda terakhir?"
Liu Rui, "Aku pikir A ... Pertanyaan itu sulit, jadi aku menduga-duga."
Huang Guangming tertawa dan berkata, "F * ck, aku juga meletakkan A! Aku tahu aku menebaknya dengan benar!"
Shi Shang mengerutkan kening. Ia berpikir sebentar dan berkata, "Bukankah itu B?"
Liu Rui mengingat pertanyaan itu. Ia menggelengkan kepalanya dan berkata, "Itu pasti bukan B. Menggunakan informasi yang diberikan, itu pasti serangkaian konvergensi, dan kuadratnya tidak bisa menyimpang ... Ya. Kurasa begitu, tapi aku bisa salah."
Ia menekankan lagi bahwa ia bisa salah.
Huang Guangming dan Shi Shang sudah terbiasa dengan "kerendahan hatinya" sehingga mereka tidak merasa aneh sama sekali.
Huang Guangming ingat didominasi oleh kengerian matematika selama setengah jam terakhir. Ia menghela nafas dan berkata, "Tes ini terlalu sulit. Aku merasa seperti tidak belajar sama sekali."
Shi Shang tetap diam.
Ia merasa seperti sudah mengerjakannya dengan lebih buruk.
Pada saat yang sama, seorang jenius kelas lewat.
Pemuda berkulit gelap itu berdiri tegak dan tegap dengan punggung lurus. Namanya Luo Rundong, ia jenius sejati. Ia adalah satu-satunya siswa di kelasnya yang mendapat 150 dalam matematika SMA. Kebanyakan orang dipaksa untuk mengambil jurusan matematika sementara ia secara khusus memilih jurusan matematika.
Sedangkan untui nilai, Liu Rui sedikit lebih tinggi karena bahasa Inggris Luo Rundong tidak sebagus. Namun, untuk analisis aljabar dan matematika tingkat lanjut, Liu Rui bahkan tidak bisa menyamai pemuda itu.
"Liu Rui, apa kamu menyelesaikan pertanyaan terakhir?"
"Aku memang menyelesaikannya. Tapi aku tidak tahu apa itu benar ..."
Keduanya mulai membahas soal matematika. Kata-kata yang sulit dipahami dan sulit mulai keluar dari mulut mereka dan tidak ada orang di sekitar mereka yang bisa mengerti.
Huang Guangming dan Shi Shang saling memandang dengan tatapan tak berdaya di mata mereka.
Andai saja Lu Zhou ada di sini.
Tanpa Lu Zhou untuk membandingkan diri mereka, mereka merasa seperti mereka adalah mahasiswa yang bodoh.
Perasaan ini terlalu menyakitkan!

SATS Bab 13:: List
SATS Bab 13:: Text

Tinggalkan Komentar

Thanks for submitting!

SATS Bab 13:: Feedback Form

Subscribe Form

Thanks for submitting!

©2021 by Flame of Dante. Proudly created with Wix.com

bottom of page